Niat Sholat Sunah Sebelum Sholat Wajib | Panduan sholat Lengkap

ASSALAMUALAIKUM WR WB, Niat sholat sunnah sebelum sholat wajib yang harus kalian ketahui. Sholat sunnah sebelum dan sesudah shalat wajib di sebut dengan Sholat Rawatib. Tata cara sholat sunnah sebelum dan sesudah shalat wajib beberapa aturan sholat rowatib yaitu du rakaat sebelum subuh, dua rakaat sebelum dan sesudah sholat shalat dzuhur, empat rakaat sebelum sholat azhar (tapi sholat sunnah ini tidak di tekankan), dua rakaat setelah sholat magrib, dan yang terakhir dua rakaat setelah sholat magrib.

"Barang siapa yang mengerjakan sholat sunnah dalam sehari semalam sebanyak 12 rakaat, maka karena amalan tersebut ia akan di bangunkan sebuah rumah di surga" (H.R Muslim)

Ada beberapa syarat sah tata cara sholat 5 waktu yaitu, bagi meraka yang beragama muslim, sudah baliq, mempunyai akal dan pikiran, suci badan dari hadast dan najis, suci dalam ia berpakaian, suci tempat, menutup aurat bagi kita baik laki laki maupun perempuan, sudah memasuki waktu shalat yang sudah di tentukan, kalian harus sudah memahami yang mana namanya rukun dan sunnah sholat.

Baik langsung saja saya akan jelaskan Niat Sholat Sunah Sebelum Sholat Wajib yang harus kalian ketahui :

Niat Sholat Sunah Sebelum Sholat Wajib | Penuntun Shalat Lengkap

Niat Sholat Sunah Sebelum Sholat Wajib | Panduan sholat Lengkap
Panduan shalat sunnah sebelum dan sesudah shalat wajib

Beberapa niat sholat sunnah yang harus kita ketahui :

1. Niat sholat sunnah sebelum sholat subuh

"USHALLI SUNNATAZH SHUBHI RA'ATAINI QABLIYATAN LILLAHI TA'ALAA. ALLAAHU AKBAR"
  • Yang artinya : Sengaja aku shalat sunnah sebelum subuh menghadap kiblat karena allah taala.
2. Niat shalat rawatib dua rakaat sebelum shalat dhuhur

"USHALLI SUNNATAZH ZHUHRI RA'ATAINI QABLIYATAN LILLAHI TA'ALAA. ALLAAHU AKBAR"
  • Yang artinya : sengaja aku sholat sunnah sebelum dzuhur dua rakaat, sambil menghadap qiblat karena Allah taala
3. Niat shalat rawatib sesudah dhuhur

"USHALLI SUNNATAZH ZHUHRI RA'ATAINI BAIDIYYATAN LILLAHITA'ALAA. ALLAHU AKBAR"
  • Yang artinya :Sengaja aku sholat sunnah setelah dzuhur dua rakaat, sambil menghadap qiblat, karena Allah taala 
4.  Niat shalat rawatib dua rakaat sesudah magrib

"USHALLI SUNNATAL MAGRIBI RA'ATAINI BAIDIYYATAN LILLAHITA'ALAA. ALLAHU AKBAR"
  • Yang artinya : engaja aku sholat sunnah setelah maghrib dua rakaat, sambil menghadap qiblat, karena Allah taala
5. Niat shalat rawatib dua rakaat sesudah isya'

"USHALLI SUNNATAL ISYAA-I RA'ATAINI BAIDIYYATAN LILLAHITA'ALAA. ALLAHU AKBAR"
  • Yang artinya : Sengaja aku sholat sunnah setelah 'isya dua rakaat, sambil menghadap qiblat, karena Allah taala

***

Saya rasa kali ini cukup begitu saja, mohon maaf jika adaa kesalahan dalam penulisan atau ada yang kurang tepat mengenai Niat Sholat Sunah Sebelum Sholat Wajib , silahkan tuliskan pada kolom komentar di bawah ini mana yang salah atau kurang tepat dan bagai mana seharusnya. Maka nanti akan saya revisi lagi. jangan lupa bagikan artikel ini agar menjadi ilmu yang bermanfaat bagi kita semua di dunia dan akhirat. Sampai jumpa pada kesempatan berikutnya WASSALAMUALAIKUM WR, WB.

0 Response to "Niat Sholat Sunah Sebelum Sholat Wajib | Panduan sholat Lengkap"

Post a Comment

Contact Me| Privacy Policy| Disclaimer| Sitemap